Mobil Ga Ada Dipstick, Bagaimana Cara Cek Oli Mesin BMW X1..?
"Mas. Tolong cara cek oli mesin BMW X1."
Itu bunyi pesan whatsapp dari salah satu bestie saya (bengkel patner ngajar saya)
Padahal kalau mau,
di youtube dan google juga ada banyak tutorial yang membahas tentang hal ini. Hanya saja memang kebanyakan bule-bule yang bahas.
"cek dari tombol kiri yang kayak sein" jawabku sambil berfikir jangan-jangan nanti dia salah pencet.
Akhirnya saya bagikan link youtube tentang cara mengecek oli ini untuk BMW X1 yang sebenarnya bisa digunakan juga untuk beberapa tipe BMW seperti X3, X4, X5 dan X6.
Perlu diketahui bahwa banyak kendaraan Eropa tidak memiliki dipstick untuk memeriksa jumlah oli cukup atau tidak.
Bagaimana cara cek oli mesinnya ?
Kedua, kita pencet switch untuk lampu sign ke dalam (kearah steer) dan cari keatas/bawah sampai mendapat menu gambar oli dan tulisan oil
Pilih dengan pencet switch ke arah dalam lagi, kemudian tunggu sampai pengukuran selesai. Maka nanti akan tampil pada display apakah oli cukup atau tidak. Jika cukup maka akan ada tulisan ok.
Bagaimana jika kurang atau kelebihan?
Jika kurang atau kelebihan maka akan muncul kurang 1 liter atau lebih 1 liter. Karena memang pembulatan kapasitas.
Kira-kira bisa diikuti tidak ya?
Semoga bisa ya bestie...
Berapa kapasitas oli mesin BMW X1
Setelah dia coba disana mengikuti arahan youtube, dia bertanya kapasistas olinya
"Biasanya masuk oli berapa liter mas? Sampai 5 liter ga? " dia mengirim pesan
"X1 yang berapa? 18i atau yang lain?" tanyaku balik. "Kalau 18i kapasitasnya 4,25 liter dan kalau 20i kapasitasnya 5 liter." saya beri dia jawaban terlebih dulu sebelum menjawab.
Terus dia fotokan STNK dan ternyata memang X1 18i SDrive. dan juga video kalau kalau jam masih muter-muter ketik cek oli?
Ada fault ga? tanyaku
"Ga ada" jawabnya. Tetapi anehnya dia kirim DTC mobil yang memang tidak terlihat ada DTC perihal sensor oli
"Biasanya agak lama memang kalau model lama, tunggu saja"
Dan ternyata berhasil sambil dia kirim foto seperti foto yang diatas tadi. Dan semoga untuk yang membaca postingan ini juga berhasil mencoba.
Post a Comment for "Mobil Ga Ada Dipstick, Bagaimana Cara Cek Oli Mesin BMW X1..?"